oleh

IAI As Adiyah Wajo Gelar Kompetisi Dakwah Tingkat SMA Sederajat

SUARAKEADILAN – Institut Agama Islam As Adiyah (IAI As Adiyah) menggelar Kompetisi Dakwah tingkat SMA atau sederajat se-kabupaten Wajo. Kompetisi ini digelar di aula Kampus Institut Agama Islam As-adiyah, Jalan Peteran Lapongkoda, Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.

Kegiatan tersebut dibuka Kamis (13/12/2018) sekitar pukul 08:30 WITA oleh Rektor IAI As Adiyah Sengkang Dr K H Yunus Pasan Reseng Andi Padi.  Tema dari kompetisi ini adalah ” Wawasan moderasi Islam mengawal gerakan revolusi kampus hijau menuju Islamic University Of As Adiyah Sengkang”.

Hadir dalam pembukaan kompetisi, Bupati terpilih Kabupaten Wajo yang juga sebagai dosen IAI As Adiyah Dr H Amran Mahmud MSi. Hadir pula berapa dosen IAI Asadiyah, Pendamping peserta Kompetisi dakwah dari masing-masing sekolah atau madrasah.

Baca Juga :  Ketua DPRD Pesisir Selatan Bersihkan Toilet Masjid di Kota Padang
“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk membentengi generasi muda dari paham-paham anti mau maulid. Yang sekarang ini sudah tersebar dimana-mana dan dapat merusak kearifan lokal,” ujar Rektor IAI As Adiyah.

Kegiatan kompetisi dakwah ini mendapat respon yang positif dari semua instansi pendidikan baik negeri maupun swasta. Hal ini diakui oleh Pimpinan Pondok Pesantren DDI Al Mukhlisin, Subairi SPdI MPdI. Ia mengaku senang ketika mendapatkan undangan dari panitia kompetisi dakwah. Dirinya mengaku langsung melatih dan menunjuk santrinya yang mempunyai bakat berdakwah atau berceramah agar bisa mengikuti kompetisi dakwah tetsebut.

“Pondok Pesantren DDI Almukhlisin mendelegasikan dua orang santri terbaik dalam ajang kompetisi dakwah ini. Muhammad Nuzul Akbar sebagai delegasi Pondok Pesantren DDI Al Mukhlisin mengangkat tajuk ” Bagaimana kita mengisi momen maulid Nabi?”. Sedangkan Muhammad Risky membawakan ceramahnya dengan tajuk “Agar mencintai dan dicintai Rasulullah,”,” ujar Pimpinan Pondok Pesantren DDI Al Mukhlisin.

Baca Juga :  Kampung Ambon Kembali Diacak-acak, Polisi Amankan 9 Paket Sabu

Kepada suarakeadilan.id, ia berharap delegasi Pondok Pesantren DDI Al Mukhlisin bisa mempersembahkan yang terbaik. Dan bisa mengharumkan nama baik pondok pesantren. (SUB)

Loading...

Baca Juga