oleh

Abdul Rauf Berbagi Pengalaman Dengan Warga Darud Da’wah Wal Irsyad

SUARAKEADILAN – Sambil menunggu kedatangan Wakil Presiden Jusuf Kalla, calong anggota legislatif DPRD Sulawesi Selatan dapil 6 (Maros, Pangkep, Barru, Parepare) dar Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Abdul Rauf berbagi pengalaman dengan warga Darud Da’wah Wal Irsyad (DDI).

Rencananya, H M Jusuf Kalla akan meresmikan rusunawa di Pondok Pesantren DDI Mangkoso, kampus III (tiga) Nurul Hidayah. Rusunawa ini terletak di Buluk Lampang, Kecamatan Soppeng Riaja Kabupaten Barru Sulawesi Selatan. Minggu, (20/1/2019)

Kegiatan tersebut dihadiri Pimpinan Pondok Pesantren Al-Mubarak DDI Tobarakka, Andi Muhammad Yusuf. Hadir juga Kasi Haji Kemenag, Barru H Muhammad Makbul, Kamad MTs DDI Tobakka, Saharuddin.

Dalam paparannya Abdul Rauf mengungkapkan kesyukurannya, bisa langsung berintraksi langsung dengan beberapa tokoh warga DDI. Dari bincang santai tersebut, semua usulan akan dijadikan bahan inspirasi jika dirinya terpilih.

Baca Juga :  Untuk Genjot Pariwisata di SBT, GPI Sarankan WiFi Publik
“Insya Allah jika nanti Allah menakdirkan menjadi anggota DPRD provinsi Sulawesi Selatan untuk priode 2019-2024. Saya akan membantu secara totalitas organisasi Darud Da’wah Wal Irsyad. Mulai tingkat pusat dan cabang khususnya Sulawesi Selatan,” kata Abdul Rauf

Caleg DPRD Sulaweisi Selatan dapil 6 dari PKB ini menyadari DDI belum terlalu dikenal. Namun sebagai alumni, dirinya berjanji akan mengenalkan lembaga kader pendidikan dan dakwah ini keseluruh Indonesia.

“DDI belum terlalu dikenal dalam kancah nasional. Sehingga dalam beberapa kesempatan selalu saya promosikan dan sosialisasikan di kalangan tokoh nasional,” ujar Abdul Rauf.

Ia berharap, semoga silaturrahim singkat ini memberikan keberkahan dalam karirnya. Dirinya yakin dan percaya, bahwa pertemuan ini masyarakat lebih mengenal dirinnya secara langsung. Sehingga pada bulan april 2019 mendatang, keluarga besar DDI mempercayakan suara padanya. (SUB)

Loading...

Baca Juga